NEGARA BESAR MIMPI KECIL

Posted by Unknown On 16.03 No comments
Dengan luas daratan 1,86 juta km2, Indonesia termasuk Negara terbesar bersama China, Rusia,Kanada, Amerika Serikat, Brazil, Argentina, Australia, India, dan beberapa Negara Afrika. Tetapi kelebihan Indonesia adalah luas lautannya, yang menjadikannya diantara Negara dengan penguasaan terluas di dunia. Maka menjadi aneh bila di negeri bahari ini nasib nelayan tak kunjung membaik, petani garam sengsara, dan ikan impor serta garam impor terus datang menyerbu. Lebih menggenaskan, kita tidak mampu memastikan apakah ikan yang diimpor dengan harga lebih murah itu bukan berasal dari laut Indonesia yang dicuri kapal-kapal asing? Pokok masalahnya adalah kita kedodoran menjaga segala kelebihanyang dimiliki. Punya hutan luas tak mampu melestarikan.Punya lahan luas tak terpikir mendistribusikan kepada petani, malah membagi-bagikan kepada konglomerat. Punya tambang luas lupa mencegah pencemaran karena silau iming-imingnya investor.

Logikanya, bila menjaga milik sendiri saja tak mampu, bagaimana memainkan peran lebih luas menekan Negara lain, seperti China di Kepulauan Spratley atau Australia di Celah Timor? Solusinya pada kemaun para pemimpin bangsa, kesungguhan mengangkat nasib rakyat, visi serta mimpinya untuk menjadikan Indonesia Negara yang disegani. Pemimpin yang biasa-biasa saja, menjalankan birokrasi sebagai rutinitas dan kebanggan, malah berpikir besar dan strategis, takut tekanan Negara lain, akan menghilangkan kesempatan dan momentum. Ketika tersadar, nasi telah menjadi bubur, terlambat karena semua potensi telah dikangkangi oleh pemodal asing, dan kita tak punya apa-apa lagi. Bungkusnya besar isinya kosong melompong. Kita mencari pemimpin dengan mimpi besar untuk mewujudkan kemajuan besar sebagai bangsa dan Negara besar.






0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

Diberdayakan oleh Blogger.